Anak Bermain Api Tanpa Pengawasan Sebabkan Kebakaran di Grumbul Pamujan, Kelurahan Teluk

Anak Bermain Api Tanpa Pengawasan Sebabkan Kebakaran di Grumbul Pamujan, Kelurahan Teluk

 #LaporanKebakaran


Rabu (22/12/2021)

Sore tadi melalui sambungan telepon 113 petugas #DamkarBanyumasMakoInduk mendapat laporan dari Bapak Pras (warga) mengenai adanya kebakaran rumah tinggal di Grumbul Pamujan, Kelurahan Teluk RT 2 RW 12, Kecamatan Purwokerto Selatan.

Setelah mendapat laporan, petugas yang sedang berjaga langsung menuju ke TKK dengan mengerahkan 2 unit truk pemadam kebakaran dari Mako Induk Purwokerto dan 1 unit dari Pos Kembaran.

Sesampainya di lokasi, petugas mendapati TKK sudah ramai oleh warga yang berusaha menolong memadamkan rumah milik Ibu Daryuti (korban) yang sudah dilalap si jago merah. Segera saja petugas langsung melakukan operasi pemadaman, pendinginan dan pendataan.

Dari data yang diperoleh, kebakaran disebabkan karena anak korban bermain korek api lalu menyambar bantal guling. Kerugian ditaksir mencapai Rp50.000.000,00 dan tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.

Related Posts

Komentar